Sebagaimana surat pemberitahuan kami sebelumnya Nomor: 0697/B.B5/GT.01.15/2022 tertanggal 15 Februari 2022, perihal: Akun belajar.id sebagai SSO SIMPKB, disebutkan bahwa pemanfaatan akun pembelajaran akan dioptimalkan menjadi layanan satu akun untuk semua dengan konsep Single Sign On (SSO) pada Sistem Informasi Manajemen Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (SIMPKB), yang sedianya terhitung sampai tanggal 12 Maret 2022, dengan ini diperpanjang waktunya hingga tanggal 12 April 2022.
Perpanjangan waktu ini diberikan guna lebih memberi kesempatan kepada semua Guru dan Tenaga Kependidikan terutama di daerah yang terindikasi memiliki kesulitan jaringan internet, dan yang belum memahami mekanisme aktivasi akun pembelajaran, dapat memperoleh kesempatan yang sama dalam pemanfaatan akun belajar.id untuk mengakses berbagai layanan program prioritas Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
Untuk permasalahan akun2 belajar.id info dari tim belajar.id dapat juga menghubungi para kapten belajar.id dan Co-Kapten sebagaiman a diinfokan di laman ini:
https://sites.google.com/wartek.belajar.id/bantuanbelajarid/ketahui-peran-kapten-co-kapten-di-daerah-anda?authuser=0
Pusat Bantuan Akun Pembelajaran - Ketahui Peran Kapten & Co-Kapten di Daerah Anda
JIKA ADA KENDALA TERKAIT AKUN BELAJAR.ID SILAKAN HUBUNGI CO-KAPTEN KOTA KEDIRI
RATNA MARDININGTYAS Sekolah Asal SMP NEGERI 5 KEDIRI
HP/ WA : 081331199800