Workshop Tolerasi SMP Saljul Qulub




Indonesia sebagai negara yang kaya akan keragaman alam, sosial, budaya, serta nilai memiliki tantangan besar dalam menjaga keharmonisan hidup masyarakat yang berdampingan dalam perbedaan. Hadirnya toleransi menjadi satu aspek yang harus ada di seluruh lapisan masyarakat. 

Satuan pendidikan diharapkan menjadi salah satu ekosistem yang merawat tumbuh kembang sikap toleransi dan menjadikannya budaya yang melekat dalam keseharian warganya. Workshop Toleransi di SMP Saljul Qulub merupakan salah satu bentuk kegiatan dalam upaya mempromosikan nilai toleransi pada peserta didik. Workshop Toleransi ini juga merupakan komitmen Komite Pembelajaran SMP Saljul Qulub dalam melaksanakan recana program yang dihasilkan dalam Lokakarya Toleransi Pogram Sekolah Penggerak Angkatan 2. 

Workshop Toleransi ini mengajak peserta didik untuk menjembantani keragaman dan menjadi penggerak toleransi.